
Kaban Kesbangpol Provinsi Sulteng memberikan tumpeng pertama kepada Ketua FKUB Provinsi Sulteng, Prof Zainal Abidin
Kepala Badan Kesbangpol Sulteng Terharu Didoakan 5 Agama Saat Syukuran Ulang Tahun di FKUB Sulteng
PALU, FKUB SULTENG - Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Sulawesi Tengah menggelar acara syukuran ulang tahun Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Sulawesi Tengah, Drs. Arfan, M.Si, di Kantor FKUB Sulteng, pada Selasa malam 30 September 2025.
Acara sederhana ini dilangsungkan dengan penuh khidmat dan dengan suasana kekeluargaan.
Dalam kesempatan itu, Ketua FKUB Provinsi Sulteng, Prof. Dr. KH. Zainal Abidin, M. Ag mendoakan agar Kepala Kesbangpol Sulteng senantiasa diberikan kesehatan dan dimudahkan segala urusannya dan selalu dalam lindungan Tuhan yang maha kuasa.
"Semoga umur panjang dan sehat-sehat selalu Pak Kaban. Diberikan kekuatan dan keberkahan" kata Prof Zainal.
Selain didoakan Prof Zainal, pada ulang tahunnya kali ini, Kepala Kesbangpol Sulteng itu juga mendapat kejutan dengan didoakan 5 tokoh agama dari Islam, Kristen, Katolik, Hindu dan Budha.
Drs. Arfan, M.Si mengaku terharu dengan syukuran ulang tahunnya yang dilaksanakan FKUB Sulteng.
Seumur-umur, ia mengaku baru kali ini didoakan secara langsung dari 5 tokoh agama.
"Baru ini saya didoakan lintas agama. Terima kasih sudah didoakan," katanya.
Arfan juga berharap sinergi Pemerintah Provinsi Sulteng dan FKUB Sulteng terus berjalan beriringan demi kebaikan daerah ini. ***